Setelah 2 minggu yang lalu menjalani LKMM Pra TD hari pertama yakni outbond, minggu ini para mahasiswa baru FTIf menjalani hari kedua dan ketiganya. Awalnya saya tidak begitu mengerti apa-apa saja yang akan didapat selama Pra TD ini berlangsung. Teman-teman fakultas lain hanya menyatakan bahwa dijamin seru ikut Pra TD. Padahal mindset awal saya, LKMM Pra TD ini akan sangat membosankan karena seharian kita akan diberi materi, materi, dan materi. Namun ternyata mindset saya itu salah besar! Karena memang acara ini sangat seru dan menyenangkan.
Hari Sabtu, 10 November 2011, kami para mahasiswa baru FTIf sudah berkumpul sejak pukul 06.30 WIB di parkiran SI. Kami berkumpul dengan kelas masing-masing dan latihan yel-yel untuk mengkompakkan semuanya. Lalu setelah latihan yel-yel per kelas selesai, kami semua bersama-sama berlatih untuk yel-yel FTIf. Namun tak lama, akhirnya kami dihimbau untuk segera masuk untuk apel pagi. Dan ternyata apel pagi pun hanya berjalan beberapa menit, lalu kami masuk ke kelas masing-masing. Saya masuk ke kelas 6. Disinilah perjalanan seru ini dimulai.
Awalnya, kedua wali kelas kami memperkenalkan diri, yakni Mas Yoga dan Mbak Awal. Setelah itu kami diberikan Tes Potensi Awal, untuk menilai seberapa jauh pengetahuan awal kami. Selanjutnya hingga acara selesai, diisi dengan keseruan dan materi-materi yang dibawakan oleh pemandu yang semuanya asik-asik. Pemandu tidak hanya orang-orang hebat yang berasal dari TC dan SI, namun ada juga yang dari D3 Teknik Kimia. Tidak hanya sekedar memberi materi, disini pemandu mengajak kita untuk berdiskusi dan bertukar pikiran bersama. Jadi semua mahasiswa ikut aktif untuk mengutarakan apa yang ada dipikirannya. Setelah itu juga ada simulasi untuk mempraktekkan materi yang sudah didapat.
Pada hari itu kami mendapatkan 5 materi, antara lain Persepsi, Logika Berpikir, Mendengar Aktif, Berbicara Efektif, dan AKU (Ambisi, Kenyataan, Usaha). Disini kami mendapatkan banyak sekali pelajaran bermanfaat dari para pemandu, serta berbagai info dari teman-teman sekelas, karena disini kami saling bertukar pikiran. Teman-teman kelas 6 pun anak yang menyenangkan, meskipun perempuan adalah kaum minoritas disini (hanya 4 orang), tapi semua laki-laki disini lucu dan menghibur sekali. Dari satu materi ke materi lainnya pun tidak membosankan karena sering diberi ice breaking. Dan diakhir sesi, kami sekelas menuliskan ambisi kami kedepannya disebuah kertas putih yang ditempel di papan tulis. Berharap agar suatu hari keinginan kami itu akan menjadi nyata.
Hari ketiga adalah puncak dari seluruh keseruan yang ada. Pada awalnya kami mendapat materi dari pemandu sama seperti hari kedua. Hari itu kami mendapatkan 4 materi, yakni SRK (Sasaran, Resiko, Konsekuensi), Pengenalan Diri, Pengembangan Diri, dan Pribadi & Organisasi. Hari ini pun kami juga mendapatkan materi sekaligus motivasi dari para pemandu. Dan di sela-sela pergantian materi, ada saja tingkah anak sekelas yang membuat tertawa dan kelas menjadi ramai. Selain itu kami juga mengambil beberapa foto bersama sebagai kenang-kenangan. Tak lupa kami juga diberikan Tes Potensi Akhir untuk melihat apakah ada progress pada pengetahuan kita, yang menandakan apakah kita memperhatikan semua materi dengan baik.
Setelah istirahat shalat Ashar, kami yang berada di SI pergi ke TC untuk melakukan simulasi total disana. Saat itu kami diberikan tugas, semua mahasiswa berbaris untuk membentuk huruf FTIf, dengan membawa tali rafia yang warnanya tidak boleh sama depan belakang kanan dan kirinya. Waktu yang diberikan adalah 30 menit. Dan kami pun sukses melakukan simtot dengan waktu yang sudah ditentukan. Lalu kami menyanyikan yel-yel bersama-sama.
Penutupan berlangsung di aula TC. Disini kami semua beserta panitia duduk bersimpuh di lantai. Panitia memberikan persembahan khusus untuk kami berupa video hasil foto-foto selama 3 hari kami menjalani LKMM Pra TD, dan beberapa testimoni dari teman-teman mengenai LKMM Pra TD. Dan disitu kami menyadari, saat itu tidak ada mahasiswa SI atau TC, yang ada hanya mahasiswa FTIf. Kemudian dipanggil kedepan masing-masing mahasiswa teraktif dikelasnya dan diberikan penghargaan.
Menurut saya, acara ini sangatlah bermanfaat, karena selain menambah ilmu dan keterampilan untuk kami para mahasiswa baru, kami juga bisa lebih mengakrabkan diri dengan keluarga FTIf. Dan tak lupa menumbuhkan sikap PATRIOT dalam diri kita, yakni prestatif, aktif, tanggap, kritis, visioner, dan tanggung jawab, seperti tema LKMM Pra TD IV FTIf ini yaitu Semangat PATRIOT.
0 komentar:
Posting Komentar