Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Blogger Template From:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Kamis, 24 November 2011

GANTZ


Judul                           : GANTZ
Produser                    : Takahiro Sato
Tanggal Rilis               : 29 Januari 2011
Durasi                         : 130 menit
Genre                          : Action

Diceritakan Kei Kurono (Kazunari Ninomiya) melihat teman sepermainannya waktu kecil sedang menolong seorang pria mabuk yang terjatuh di tengah rel kereta bawah tanah. Saat Masaru Kato (Kenichi Matsuyama), temannya itu, melihatnya, ia meminta Kurono untuk membantunya menolong pria itu. Pada awalnya ia ragu, namun akhirnya dia ikut menolong pria itu. Tanpa disangka, saat keduanya masih berada di tengah rel kereta, sebuah kereta melaju pesat kearah mereka, dan keduanya pun berpikiran hidup mereka selesai sampai disitu.
Saat membuka mata, seakan bermimpi, Kurono dan Kato terbelalak mendapati diri mereka berada di sebuah ruangan. Di depan mereka terdapat sebuah mutiara hitam raksasa. Dan ternyata di sekeliling mereka ada beberapa orang yang mengaku juga telah mati, dan dengan misterius sudah berada di ruangan tersebut. Joichiro Nishi (Kanata Honfo), orang yang lebih berpengalaman diantara mereka lalu menceritakan mengenai GANTZ, mutiara hitam raksasa di ruangan itu. GANTZ akan memberi mereka yang ada diruangan tersebut misi berisi perintah untuk membunuh alien, dan mereka mempunyai batas waktu. Bagi siapa yang berhasil membunuh alien sesuai misi, ia akan mendapatkan poin. Dan bagi mereka yang berhasil mencapai poin 100, akan dikembalikan ke dunia nyata oleh GANTZ. Sebaliknya, mereka yang terbunuh oleh alien, akan mati untuk selamanya.

Film yang bergenre action ini berasal dari manga berjudul sama, GANTZ, yang ditulis oleh Hiroya Oku. Dan manga ini sudah laris di pasaran terjual berjuta-juta kopi. Mungkin saat kita melihat pertempuran pertama melawan alien bawang, kita akan ragu untuk melanjutkan menonton film ini, karena adegan disini sangat sadis dan berdarah-darah. Darah muncrat kemana-mana baik dari tubuh manusia dan tubuh para alien. Namun, adegan seperti itu hanya ada di awal, karena ke belakangnya mereka akan menghadapi alien robot, alien raksasa, dan alien patung Buddha emas bertangan banyak.

Ketegangan yang terjadi di setiap pertempuran melawan alien yang ditonjolkan dari film ini. Kita akan terbawa untuk terus mengikuti dari awal hingga akhir cerita. Dan mungkin sebagian dari kita kecewa saat seseorang akhirnya mati saat bertempur dengan alien. Selain itu, adegan action disini tidak melulu tembak-tembakan, sehingga tidak membuat penonton cepat bosan. Dan di akhir cerita, disisipkan beberapa potong adegan dari GANTZ bagian 2. Kita akan sangat bertanya-tanya saat melihat beberapa orang yang sudah mati di film pertama ini, muncul lagi di film bagian 2. Apa yang terjadi dengan GANTZ? Ada masalah apa sehingga mereka yang mati bisa hidup kembali? Hal-hal itulah yang akan dibahas di GANTZ bagian 2.

Tertarik dengan film ini? Ingin tahu bagaimanakah pertempuran melawan alien? Atau Anda penggemar film action? Berikut saya sertakan link untuk mendownload film ini :

0 komentar:

Posting Komentar

 
 

Designed By Blogs Gone Wild!